wdcfawqafwef

Random post

Kue telur gabus

kue telur gabus


Camilan yang satu ini sangat akrab dengan masyarakat disegala momen, karena rasanya yang gurih membuat para pemakannya menjadi ketagihan.
meskipun dinamakan dengan kue gabus, tetapi resep pembuatannya sama sekali tidak ada kaitannya dengan ikan gabus, melainkan dengan tepung.
Nah berikut adalah resep kue telur gabus :


Bahan:

  • 350 gr tepung kanji/sagu tani
  • 3 butir telur, kocok sebentar menggunakan garpu
  • 1/4 sdt garam halus
  • minyak untuk menggoreng.


Cara Membuat:

  • Campur tepung kanji dan garam. Aduk rata.
  • Masukan telur sedikit demi sedikit sambil diuleni dengan tangan hingga terbentuk adonan yang dapat dipulung.
  • Ambil sejumput adonan, bentuk menggunakan kedua telapak tangan hingga berbentuk bulat panjang. Tampung hasilnya di dalam wajan berisi minyak dingin.
  • Panaskan minyak berisi adonan yang sudah dibentuk. 
  • Goreng hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan. Simpan di dalam stoples/wadah kedap udara.

0 Response to "Kue telur gabus"

Post a Comment